Sabtu, 10 Mei 2025

Santri Kelas 11 MA Sukses Laksanakan Ujian Terbuka 30 Juz Bil Ghoib Sekali Duduk

Rajwa Nashira Asri

Khabaruna, Prenduan — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh santri MA Tahfidh Al-Al-Amien Prenduan melalui gelaran Ujian Terbuka 30 Juz bil Ghoib yang dilaksanakan pada Kamis (8/5) ba’da Shalat Ashar. Bertempat di Musholla Al-Mahmadani, santri atas nama Rajwa Nashira Asri berhasil menyelesaikan ujian hafalan 30 juz Al-Qur’an dalam satu kali duduk di hadapan para santri putri dan jajaran ustadzat.

Rajwa Nashira Asri, santri kelas 11 MA Tahfidh Al-Amien Prenduan, menunjukkan kemampuan luar biasa meskipun belum berada di kelas akhir pendidikan. Keberhasilannya dalam menyelesaikan rangkaian tahapan ujian terbuka menjadi bukti kedisiplinan, ketekunan, dan kesungguhan dalam menuntut ilmu Al-Qur’an.

Putri dari pasangan Bapak Amiruddin dan Ibu Sri Fuji Hastutik asal Sampang ini tercatat sebagai santri putri keenam yang berhasil melaksanakan Ujian Terbuka 30 Juz bil Ghoib pada tahun ini.

Momentum ini tidak hanya menjadi kebanggaan pribadi dan keluarga, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh santri untuk terus berjuang dalam menjaga dan menghidupkan Al-Qur’an di tengah kehidupan mereka.

Keberhasilan Rajwa Nashira Asri diharapkan menjadi motivasi kuat bagi para santri lainnya dalam menapaki jejak sebagai penghafal Al-Qur’an yang tangguh dan berintegritas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar